Selasa, 02 Juli 2019

Kita Menua

Kita menua
Berbagi kisah
Menghilangkan duka
Menghilangkan lara

Jangan biarkan kita
Terjebak oleh dunia
Terhilang oleh dosa
Terhanyut oleh cinta

Kita menua
Berbagi derita
Dan yakin semua kisah
Kan berakhir bahagia

Jangan biarkan
Kita terjebak
Oleh angan semata
Oleh nyanyian fana

***

Kita yang perlahan menua, menyisakan kerut di wajah. Tapi, jangan biarkan air mata, terus menurs membasuh kerut itu. Tegakan sedikit tubuhmu, dongakan sedikit kepalamu. Bukankah kita selalu diajarkan bahagia?

Kita yang perlahan menua, menyisakan cerita hebat yang seolah belaka. Saling berpegang tangan, jangan pernah lepas. Biarkan dunia jadi seperti apa. Tapi, tetaplah di sisi, memberi diriku sebuah arti. Menjadi cerita hebat yang terukir kembali dan kembali.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

komentar bagi yang perlu