Minggu, 26 Juni 2016

Investasi untuk diri sendiri

  Jika bicara perihal uang, itu merupakan polemik dunia yang tidak ada habisnya. Selalu kurang, selalu kurang, bahkan para pejabat yang punya uangnya tak ketolongan, masih aja merasa kurang. Apalagi rakyak kecil sepertiku?

  Aku terbilang paling hati-hati dengan mengeluarkan uang, maka dari itu terbilang aku jarang liburan seperti teman-temanku yang udah pada naik gunung, berjemur dipantai, dan keliling Indonesia yang menakjubkan itu.

  Aku tak bilang itu semua buang-buang uang, mereka punya kesukaan sendiri, mereka tahu uangnya digunakan untuk apa. Dan jika itu termasuk hobi atau pekerjaan mereka, itu menurutku invenstasi diri.

  Terkadang aku tidak pernah kepikiran yang namanya investasi diri, tapi dari dahulu aku selalu menggunakan uangku untuk diriku sendiri, maksudku yang bisa kugunakan, mungkin karena aku tidak terlalu addict jalan-jalan atau makan enak. Jadi aku lebih suka mempergunakan uangku untuk membeli sebuah barang.

  Entah itu barang berbau teknologi, atau olahraga, atau pun seni. Menurutku, yang bisa kugunakan untuk membuat diriku bahagia dan nyaman, maka aku beli dengan uang yang ada. Dan tanpa kusadari, nyatanya aku sedang berinvenstasi pada diriku sendiri.

  Ya, aku terus membeli barang yang menunjang aku bekerja, tak lain merupakan hobiku juga. Dengan semakin banyak barang yang membuat aku semakin mudah dan merasa lebih baik, maka itu adalah investasiku untuk diriku yang mungkin hasilnya nanti dimasa mendatang, entah dari hasil karya, atau dapat pekerjaan dengan kemampuan yang ku kuasai selama ini.

  So, jangan pelit untuk berinvestasi diri. Terkadang kita terlalu memaksa diri untuk memakai seadanya untuk menunjang pekerjaan atau hobi kita yang mana akan menghasilkan. Mungkin terkesan manja, tapi teknologi dan kehidupan terus berkembang, jika kita memakai sesuatu yang itu-itu saja, tak jamin dimasa depan akan terpakai juga.

  Maka investasi untuk diri sendiri itu penting. Semakin diri trampil, maka harga jual diri di perusahaan atau pekerjaan maka semakin besar juga. Semua itu tak lain berkat berinvestasi pada diri sendiri. Jangan takut kehabisan uang, jika kamu membelinya untuk menghasilkan uang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

komentar bagi yang perlu