Jumat, 27 Juli 2018

Kelanjutan Perjalanan

Dhieka dan Yono, 2 orang lagi yang akan pergi dari Jakarta.

Kalau Dhieka temen SMP yang membuat aku berubah dari pendiem jadi gak bisa diem gini. Dia harus melanjutkan masa belajarnya, memang belum takdirnya dia untuk bekerja, dia ikut PPG untuk melanjutkan perikanannya. Dhieka melanjutkan sekolahnya di UNILA (lampung) dan untuk kesekian kalinya kita LDR lagi ya, dulu masih inget sekali pas aku pindah ke bogor, Dhieka nangis. Itu pertama kalinya aku ditangisin seorang temen, sekarang beruntung lampung masih bisalah ku berkunjung, jadi aku gak nangis, aku tegar kok dik :')

Sementara itu Yono, temen main dota, temen kuliah, temen lomba, temen proyekan. Sayang aku harus pergi dari kantor duluan, ya kami sekantor dulu, tapi karena aku sudah jenuh aku pergi duluan. Dan sekarang dia yang akan meninggalkan Jakarta. Akhirnya dia menerima tawaran untuk kerja di Malaysia, keren ya? Iya keren banget, gak takutnya membuat sekarang Yono jauh di depanku, Yono lebih berkembang, dia memang pembelajar yang hebat. Sementara itu aku masih gini-gini aja, galauin hal gak penting... Tapi, Yono hanya sebulan di Malaysia, sisanya dia remote.

Melihat kelanjutan kisah teman-teman, dari nikah hingga kerja di Malaysia dan memiliki rencana-rencana hebat di masa depan, aku merasa sangat kecil dan tak ada apa-apanya. Mereka sudah menyusun satu demi satu rantai untuk mencapai rencana-rencana besar mereka, ada yang ingin bangun perusahaan sendiri di kampungnya, ada juga yang proyekan dari luar, ada banyak lagi yang kadang aku mikir, aku kok gak ngerencanain apa-apa ya? Masa gini-gini aja?

Tapi, balik lagi, semoga Dhieka dan Yono sukses terus dimana kalian berada ya, jangan lupa ibadahnya dan inget teman-temannya ya, kalau kalian pulang atau main ke Jakarta, aku pasti tak akan melewatkannya!!!

Dan parahnya lagi, mereka sama-sama langsung pergi meninggalkan Jakarta minggu depan, cepet banget ya, belum ada perpisahan gitulah nongki-nongki. Semakin sedikit deh temen-temen deket di Jakarta, sepertinya aku memang harus main di rumah saja...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

komentar bagi yang perlu