Setelah lama gue ngeblog, gue lupa menampilkan jati diri gue yang sebenarnya! Ciaat... Berubah! Sapi-Man datang!. Dulu gue sering di panggil dengan sebutan Hilmy, Sapi, Because (dibaca: bicoz), Midun, Ipong dan banyak lagi. Dari semua itu sekarang gue lebih memilih di panggil An-Nabhany (An Nabhany) kenapa? karena tiba-tiba mendadak gue suka nama itu. Dan nama itu adalah nama belakang gue dari Muhammad Hilmy An Nabhany.
Nama ini di berikan ketika gue muncul dengan sempurna dari perut ibu gue, yang sudah bersemayam selama 9 bulan, 9 puasa, 9 lebaran... (kaya bang toyib!?). Pada awalnya gue di beri nama "Fajar", karena gue lahir pas pagi. Tapi karena bapak gue yang lagi di lampung meninggalkan gue dan ibu gue ketika lahiran tidak setuju akan nama itu, dan di berilah nama... tet tenet tenettt.... Muhammad Hilmy An Nabhany.
Walau banyak orang keselimpet dengan nama itu, terkadang nyebut anabi, abani, anbani, dan banyak lagi. Emang tampak jarang nama seperti itu, tapi itu membuat gue berbeda dari yang lain. Berarti aneh, nggak juga seh.
Pastinya setiap nama ada makna atau artinya. Dinama gue juga ada makna atau artinya, Muhammad: bagi orang islam nama orang yang paling di sayang oleh ALLAH SWT dan mempunyai ahlak sangat terpuji. Hilmy: banyak orang berpikiran Hilmy itu Ilmu? tapi kata nyokab Hilmy itu artinya penyabar. Semoga aja gue bisa sabar mengahadapi hidup yang aneh ini.
An Nabhany: artinya termasyur (cielah), gue lupa nama ini di ambil dari nama siapa. Tapi yang gue tau nama asli yang diambli orang tua gue An-nabhani, bukan An Nabhany tapi tak apah. Sekarang gue pengen nama ini menjadi nama panggilan gue, walau yang lain boleh manggil nama gue yang lain.
Memang bagus nama dan artinya, tapi orangnya? siapa yang tau? haha...
PS: Asal kalian tahu nama itu mahal lho!? (kenapa?) waktu kita membuat nama belum syukurannya, membuat aktenya dan banyak lagi yang memakan biaya. Jadi janganlah sedih memiliki nama, yang bagi orang lain kurang bagus. Karena, nama di bawa sampai kita wafat. (so tau!) buktinya aja di kuburan hanya ada nama di nisan. sementara tubuhnya sudah lenyap kemana, dimana, kapan, siapa, apa, bagaimana =5W+1H. lho?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
komentar bagi yang perlu