Kamis, 10 Januari 2019

Hujan Di Pagi Hari

Hujan di pagi hari

Rintikan mu menyejukan
Seolah memeluk tubuh ini
Dan membuatnya enggan
Beranjak dari tempat tidur

Kupikir
Tak ada salahnya
Barang sejam atau dua jam
Kupejamkan mata, menikmati rintikmu, dibawah alam sadar

Hujan di pagi hari

Apakah pagi awal kehidupan?
Tapi hujan berkata lain
Tenang, hari masih panjang
Istirahat sejenak, bersama kesejukan

Lelah, pusing, ngantuk
Semua seolah akan terobati
Hujan di pagi hari memang luar biasa
Tapi kebo tetaplah kebo, tak usah berdalih karena hujan

Hujan di pagi hari

Sesungguhnya para malaikat sedang ada di muka bumi
Begitu kisah sang fajar
Ayam berkokok menyambutnya
Dan bukankah mustajab doa di waktu hujan?

Bukan tidur sebuah pilihan
Tapi cara berpikir yang menentukannya
Tidur atau berdoa?
Mungkin ini waktu terbaik untuk keduanya

Tapi, sekali lagi, ini cara berpikir

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

komentar bagi yang perlu